KAMI POLISI INDONESIA SENANTIASA MELINDUNGI DAN MELAYANI MASYARAKAT DENGAN KEIKHLASAN UNTUK MEWUJUDKAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN

Kamis, 07 Desember 2017

Bhabinkamtibmas hadiri Musrenbang Desa Ujung

Kotabaru, 06 Desember 2017


Brigadir A. Ramadhani Bhabinkamtibmas / Polmas Desa Ujung telah menghadiri Munrenbang Des pada Rabu, 06 Desember 2017 Skj.09.45 Wita di Kantor Desa Ujung Kecamatan Pulau Sebuku.
Musrenbang merupakan Forum Perencanaan ( Program ) yang dilaksanakan oleh lembaga publik yaitu pemerintah desa, bekerja sama dengan warga dan para pemangku kepentingan lainnya. Musrenbang yang bermakna akan mampu membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan desa, dengan cara memotret potensi dan sumber-sumber pembangunan yang tidak tersedia baik dari dalam maupun luar desa.


Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 66 tahun 2007, Rencana Kerja Pembangunan Desa yang selanjutnya disingkat (RKP-Desa) adalah dokumen perencanaan untuk periode 1 (satu) tahun dan merupakan penjabaran dari RPJM-Desa yang memuat rancangan kerangka ekonomi desa, dengan mempertimbangkan kerangka pendanaan yang dimutahirkan, program prioritas pembangunan desa, rencana kerja dan pendanaan serta prakiraan maju, baik yang dilaksanakan langsung oleh pemerintah desa maupun yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat dengan mengacu kepada Rencana Kerja Pemerintah Daerah dan RPJM-Desa.
Dalam acara dimasksud dihadiri Ir JOKO PITOYO ( Sekcam Pulau Sebuku ), AKHMAD KUSAIRIN Kepala Desa Ujung, UJANG ARHADI ( Staf Kecamatan Pulau Sebuku  ), BRIGADIR A.RAMADHANI ( Polsek ), H.AMIN ( Ketua BPD Ujung ), SYAMSIR ALAM ( Sekdes Ujung  ), Pendamping Desa SAIFULLAH Spd , HARDIANSYAH , ALFI RIZKI, Ketua PKK Desa Ujung dan  Tokoh Agama , Tokoh pemuda, Kelompok nelayan, Kelompok tani dan Tokoh masyarakat Desa Ujung  dengan jumlah sekitar 51 orang
Untuk Acara dengan  Susunan sebagai berikut :
1). Pembukaan 
2). Laporan Kepala Desa Ujung AKHMAD KUSAIRIN 
3). Sambutan Sekcam  Pulau Sebuku Ir.JOKO PITOYO sekaligus pembukaan Musrenbang 
4). Diskusi 
5). Penutup 
Kegiatan Musrenbang Desa Ujung Kecamatan Pulau Sebuku berakhir Skj. 11.45 Wita dan Selama kegiatan berlangsung situasi aman dan kondusif  MHCP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar