KAMI POLISI INDONESIA SENANTIASA MELINDUNGI DAN MELAYANI MASYARAKAT DENGAN KEIKHLASAN UNTUK MEWUJUDKAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN

Jumat, 30 Juni 2017

Polres Kotabaru Sholat Ied Bersama Masyarakat

Kotabaru, 26 Juni 2017

Pada hari Minggu tanggal 26 Juni 2017 pukul 06.45 Wita, Polres Kotabaru mengadakan Sholat Ied ( Idhul Fitri ) di Lapangan Apel Mapolres Kotabaru.
Sholat Idhul Fitri dihadiri Pejabat Polres Kotabaru, Anggota Polres Kotabaru dan Keluarga Polres Kotabaru serta masyarakat sekitar Mapolres Kotabaru. Kapolres Kotabaru AKBP SUHASTO, S.IK, MH dengan didampingi Waka Polres Kotabaru KOMPOL YUSRIANDY YUSRIN, S.IK, M.Med.Kom dan Kabag Ops  KOMPOL ARIEF PRASETYA SIK, M Med Kom hadir dalam Sholat Ied dimaksud.
1. Berlaku sebagai Khotib : KH. MUKHTAR MUSTAJAB (KETUA MUI KAB. KTB)
2. Sedangkan Sebagai Imam : Ust. USMAN ALI.
3. Muadzin : ALMADANI .
Dalam ceramahnya KH. MUKHTAR MUSTAJAB atau KETUA MUI KABUPATEN KOTABARU menerangkan :
1. Tentang Hakekat dan janji Allah pada Hari Raya Idhul Fitri.
2. Hari Raya Idhul Fitri juga hari untuk menghapus Perbedaan antara yang kaya dan yang miskin.
3. Hari Raya Idhul Fitri merupakan hari Perdamaian.
4. Hak - hak yang diterima Umat Islam yang telah melaksanakan Kewajiban di Bulan Ramadhan.
Setelah selesai Sholat dilanjutkan membaca Sholawat dan Takbir sambil bersalam-salaman sesama peserta Sholat Idhul Fitri.
Setelah bersalaman, peserta langsung masuk ke Gedung Praja Arya Ghupta untuk Halal Bihalal.
Maksud dan tujuan adalah upaya Polri pada umumnya dan Polres Kotabaru dalam menjalin hubungan dengan masyarakat.
Kegiatan berakhir pada pukul 07.50 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )


Halal Bihalal Bersama Masyarakat

Kotabaru, 26 Juni 2017

Pada hari Minggu tanggal 25 Juni 2017 pukul 08.00 Wita, Polres Kotabaru mengadakan Halal Bihalal dengan Tokoh Masyarakat, Agama dan Pemuda di Gedung Praja Arya Ghupta Polres Kotabaru.
Kegiatan dilaksanakan setelah dilaksanakan Sholat Ied di Halaman / Lapangan Apel Mapolres Kotabaru dilanjutkan Halal Bihalal.
Kegiatan dihadiri Pejabat Utama Polres Kotabaru, Brigadir / Anggota Polres Kotabaru, PNS Polri dan Pengurus Bhayangkari Cabang Kotabaru. Serta Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Pemuda dan masyarakat yang disekitar Mapolres Kotabaru
Maksud dan Tujuan diadakan adalah untuk mempererat hubungan Silaturahmi antara Masyarakat dengan Polri pada umumnya dan Polres Kotabaru pada khususnya.
Acara diawali dengan ramah tamah antara Personil Polres Kotabaru dengan masyarakat, dilanjutkan dengan acara makan bersama.
Kegiatan berakhir pada pukul 09.30 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )




Jumat, 23 Juni 2017

Sopir Angkutan Darat Pun Tak Luput Dari Pemeriksaan Urine

Kotabaru, 20 Juni 2017

Pada hari Selasa tanggal 20 Juni 2017 pukul 19.35 Wita, Polres Kotabaru dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat " Ramadniya Intan 2017 " telah melaksanakan pemeriksaan Urin atau air kencing kepada Sopir / Pengemudi Bus Angkutan Umum dan Travel di Terminal Stagen Kotabaru.
Pelaksanaan pemeriksaan ini dilaksanakan dengan bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Kotabaru. dengan dihadiri oleh :
1. Waka Polres Kotabaru KOMPOL YUSRIANDI YUSRIN, SIK, M. Med.Kom
2. Kabagops Polres Kotabaru KOMPOL ARIEF PRASETYA SIK, M Med Kom.
3. Kasat Lantas AKP ALVIN AGUNG WIBAWA SIK
4. Kasat Intelkam AKP HERIANTO
5. Kasat Res Narkoba AKP MARGONO SH
6. Kasat Sabhara AKP NUR ALAM SH
7. Kasat Binmas AKP SIGIT CAHYONO
Personil yang dilibatkan dalam pemeriksaan terdiri dari :
1. Sat Resnarkoba sebanyak 9 Personil
2. Anggota Sat Lantas sebanyak 8 Personil.
3. Personil BNK Kotabaru sebanyak 3 Personil.
Tim telah berhasil Test Urine terhadap Pengemudi angkutan Bus dan travel dan tidak ditemukan yang mengandung Obat - Obatan ( Narkoba ) khususnya kandungan Amfetamin dan Metamfetamin.
Maksud dan tujuan pemeriksaan urine ini adalah untuk menjamin terciptanya situasi aman tertib dan lancar dalam pelaksanaan arus Mudik dan Balik serta mengurangi atau menekan terjadinya kecelakaan Lalu lintas
Kegiatan berakhir pada pukul 21.30 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )

Rabu, 21 Juni 2017

POLRES KOTABARU : APEL GELAR PASUKAN OPERASI RAMADNIYA INTAN 2017

Kotabaru, 20 Juni 2017

Pada hari Senin tanggal 19 Juni 2017 09.00 Wita, Polres Kotabaru telah melaksanakan Gelar Pasukan dalam Rangka Operasi Kepolisian Terpusat " Ramadniya Intan 2017 " di Lapangan Siring Laut Kotabaru.
Pelaksanaan Gelar Pasukan mengalami penundaan beberapa menit dikarenakan hujan dan angin. Setelah reda pada pukul sekitar jam 09.00 Wita Gelar Pasukan dapat dilaksanakan. Selaku Komandan Gelar oleh IPDA RIFANDI Kanit Reskrim Polsek Kelumpang Tengah.
Apel Gelar Pasukan dilaksanakan dengan Tema "Melalui Apel Gelar Pasukan Ramadniya Intan 2017 Kita tingkatkan Sinergi Polri dengan Instansi Terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Idul Fitri 1438 H".
Apel Gelar Pasukan dipimpin Kapolres Kotabaru AKBP SUHASTO, SIK, MH dan dihadiri oleh :
1. Pemda Kotabaru : Wakil Bupati Kotabaru Ir. BURHANUDDIN, Asisten I, Asisten II dan Plt. Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kotabaru.
2. Palaksa Lanal Kotabaru MAYOR LAUT (P) NURWAHIDIN Beserta 10 Orang Perwira Lanal Kotabaru
3. Kepala Bandara Gusti Syamsir Alam Kotabaru PRIYO BUDIONO..
4. Ketua MUI Kotabaru KH. MUKHTAR MUSTAJAB.
5. Koordinator Kantor SAR Kotabaru TEGUH PRASETYO.
6. Kejaksaan Negeri Kotabaru AGUNG, SH.
7. Wakapolres Kotabaru KOMPOL YUSRIANDI YUSRIN, SIK, M. Med.Kom, Kabag Ops Polres Kotabaru KOMPOL ARIEF PRASETYA, SIK, M. Med. Kom Beserta Kabag dan Kasat Serta Kapolsek Jajaran Polres Kotabaru.
Peserta Upacara terdiri dari :
1. Kompi I  :   a. Pleton TNI AL / Lanal Kotabaru.
                       b. Pleton Sat Sabhara.
                       c. Pleton Bhabinkamtibmas Polres Kotabaru.
2. Kompi II :   a. Pleton Gabungan Staf Polres Kotabaru.
                       b. Pleton Lantas Polres Kotabaru.
3. Kompi III :  a. Pleton Gabungan Sat Reskrim, Intelkam dan Resnarkoba Polres Kotabaru.
                       b. Pleton Gabungan Dinas Perhubungan dan KSOP Kotabaru.
                       c. Pleton Satpol PP Pemkab. Kotabaru.
                      d. Pleton Senkom Kotabaru.
                      e. Pleton SAR dan Pemadam Kotabaru.
4. Kompi IV : Kompi Ranmor yang meliputi Kendaraan Dinas Polres Kotabaru, Kodim 1004 Kotabaru, SAR, Dishub, Sat pol PP Pemkab. Kotabaru dan Ambulan / Kesehatan.
Susunan Apel meliputi kegiatan sebagai berikut  :
1. Komandan Apel memasuki Lapangan Apel.
2. Pimpinan Apel memasuki Lapangan Apel.
3. Penghormatan Pasukan.
4. Laporan Komandan Apel kepada Pimpinan Apel dilanjutkan pemeriksaan Pasukan.
5. Penyematan Pita tanda Operasi.
6. Pembacan Amanat Kapolri oleh Pimpinan Apel.
7. Laporan Komandan Apel.
8. Penghormatan Pasukan
9. Pembacaan Doa yg dipimpin Kanit Laka Sat Lantas Polres Kotabaru BRIPKA BAMBANG RUPAIDI, SH.
Dalam Apel ditandai dengan penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan yang terdiri dari :
1. Polri 
2. Lanal
3. Dinas Perhubungan 
4. Sat Pol PP
Dalam Apel Gelar Pasukan telah dibacakan Amanat Kapolri oleh Kapolres Kotabaru selaku Pimpinan Apel.

Kegiatan berakhir pada pukul 09.51 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )

Polres Kotabaru : Test Urin Operator Angkutan Laut

Kotabaru, 20 Juni 2017

Pada hari Selasa tanggal 20 Juni 2017 10.59 Wita, Polres Kotabaru dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat " Ramadniya Intan 2017 " telah melaksanakan pemeriksaan Urin atau air kencing kepada Operator Speed Boat di Pos Polair Pelabuhan Panjang Kotabaru.
Pelaksanaan pemeriksaan ini dilaksanakan dengan bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Kotabaru. dengan dihadiri oleh :
1. Kapolres Kotabaru AKBP SUHASTO SIK MH
2. Kabagops Polres Kotabaru KOMPOL ARIEF PRASETYA SIK, M Med Kom.
3. Kasat Polair AKP TONI HARTONO SH
4. Kasat Intelkam AKP HERIANTO
5. Kasat Res Narkoba AKP MARGONO SH
6. Kasat Sabhara AKP NUR ALAM SH
7. Kasat Binmas AKP SIGIT CAHYONO
Personil yang dilibatkan dalam pemeriksaan terdiri dari :
1. Sat Resnarkoba sebanyak 9 Personil
2. Anggota Sat Polair sebanyak 4 Personil.
3. Personil BNK Kotabaru sebanyak 3 Personil.
Tim telah berhasil Test Urine terhadap Pengemudi angkutan laut ( Operator Speed Boat ) sebanyak 14 orang dengan tidak ditemukan Operator Speed yang mengandung Obat - Obatan ( Narkoba ) khususnya kandungan Amfetamin dan Metamfetamin.
Maksud dan tujuan pemeriksaan urine ini adalah untuk menjamin terciptanya situasi aman tertib dan lancar dalam pelaksanaan arus Mudik dan Balik serta mengurangi atau menekan terjadinya kecelakaan dan lalu lintas
Kegiatan berakhir pada pukul 11.48 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )



Supervisi Operasi Ramadniya Intan di Polres Kotabaru

Kotabaru, 21 Juni 2017

Pada Hari Rabu tanggal 21 Juni 2017 10.30 Wita, Polres Kotabaru telah Kedatangan Tim Supervisi Operasi Kepolisian Terpusat " Ramadniya Intan 2017 " dari Polda Kalimantan Selatan.
Tim Supervisi dipimpin oleh AKBP PRIHARTONO, SH, MM dengan diikuti :
1. AKBP DANANG SARIFUDIN, SIK
2. KOMPOL BAMBANG WIDHI A
3. BRIPKA WILMAN H. MANURUNG, SH
Tim Supervisi datang ke Kotabaru dengan menggunakan Speed Boat Polair Tanah Bumbu melalui Pelabuhan panjang pada pukul 10.07 Wita dan disambut oleh Kabag Ops dan Kasat Lantas. Tim Supervisi langsung melakukan kunjungan di Pos Pelayanan Pelabuhan Panjang. Kunjungan diterima oleh Kapos IPTU IDA BAGUS MANTRA. Selanjutnya menerima paparan dari Kabag Ops melalui Vidio Visual / Televisi. Kemudian Tim melakukan pemeriksaan situasi dan kondisi Pos. Selanjutnya Tim Supervisi memberikan arahan petunjuk kepada Kabag Ops dan Kasat Lantas.
Pada pukul 10.25 Wita meninggalkan Pos Pelayanan menuju Polres Kotabaru dan langsung melakukan Supervisi di Posko Operasi Radmaniya Intan 2017 Polres Kotabaru. Kegiatan Supervisi diikuti personil Polres Kotabaru yang terlibat dalam Operasi.
Kegiatan berakhir pada pukul 11.25 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. ( MHCP )