KAMI POLISI INDONESIA SENANTIASA MELINDUNGI DAN MELAYANI MASYARAKAT DENGAN KEIKHLASAN UNTUK MEWUJUDKAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN

Senin, 29 Februari 2016

Lat Pra Ops Simpatik Intan 2016

Kotabaru,  29 Februari 2016
Pada hari Senin tanggal 29 Februari 2016 Jam 09.00 Wita, Polres Kotabaru telah melaksanakan Latihan Operasi Kepolisian Terpusat Simpatik Intan 2016.
Latihan Operasi Simpatik Intan 2016 dilaksanakan di Gedung Praja Arya Ghupta Polres Kotabaru yang dipimpin oleh Kasat Lantas AKP Joseph Edward dengan dihadiri / diikuti personil Polres Kotabaru yang terlibat dalam Surat Perintah Operasi Simpatik Intan 2016. Melibatkan sebanyak 30 personil yang terdiri dari Sat Lantas yang dikedepankan dan Satuan Fungsi dan Seksi Lain. 
Kegiatan selesai pada pukul 11.00 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

Sabtu, 27 Februari 2016

Was Ops Sikat Intan 2016

Kotabaru,  27 Februari 2016
Pada hari Sabtu tanggal 27 Februari 2016 Jam 08.00, telah datang Tim Pengawasan Operasi Kepolisian Sikat Intan 2016 sebanyak 4 ( empat ) orang di Polres Kotabaru yang dipimpin oleh Kompol Ritawati. 
Tim Supervisi / Was Ops meliputi Kompol Ritawati, Brigadir Henri Riva Setiawan, Penata Asikin Noor, SH dan Penda Edi Subagyo, SH.
Tim langsung melakukan pemeriksaan terhadap Obyek Pemeriksaan dengan diawali Bagian Sumber Daya Manusia, Satuan Sabhara, Satuan Lalu Lintas dll.
Kegiatan selesai pada pukul 10.30 Wita dan berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
 

Rabu, 24 Februari 2016

Salon DIVA terjaring Operasi Sikat

Kotabaru,  20 Februari 2016
Pada hari Selasa tanggal 23 Februari 2016 Skj 13.00, dalam rangka Operasi Sikat Intan 2016 Satuan Reskrim Polres Kotabaru telah mengungkap Perdagangan wanita ( Prostitusi ) dengan Kedok Salon di Salon DIVA Jalan H. Damanhuri Desa Kotabaru Hulu Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru.
Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat tentang adanya di Prostitusi di Salon DIVA, BUSER Sat Reskrim Polres Kotabaru melakukan pengecekan telah ditemukan adanya tindak pidana yang diduga telah terjadi tindak pidana Prostitusi. Atas Kejadian tersebut telah diamankan 7 orang sebagai berikut
1. H. MUCHTAR, 57 tahun, Swasta, Islam, an H. Damanhuri Desa Kotabaru Hulu Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru. ( Pemilik Salon ).
2. MISNAWATI, 28 Tahun, Pekerja Salon, Islam, Jl. Gunung Sentral ( Belakang SMP 5 ) Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru.
3. NUR, 29 tahun, Pekerja Salon, Islam, Jl. Gunung Sentral ( Belakang SMP 5 ) Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru.
4. SETIAWATI, 24 Tahun, Pekerja Salon, Islam, Jl. Gunung Sentral ( Belakang SMP 5 ) Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru,
5. WATI YULIHARTATI, 31 Tahun, Pekerja Salon, Islam, Gg. Binjai Desa Baharu Utara Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru
6. ABDUL RAHMAN, 27 Tahun, Pekerja Nelayan, Islam, Desa Semayap Rt. 13 / Rw. 02 Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru
7. EDDY, 38 Tahun, Pekerja Nelayan, Islam, Jl. 21 Januari Rt. 20 / Rw. 10 Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru.

Disamping itu telah diamankan uang tunai Rp. 600.000 dan 1 buah HP Merk Nokia warna hitam orange. Untuk sementara ini kasusnya masih dalam pemeriksaan secara intensif oleh penyidik Satuan Reskrim Polres Kotabaru untuk mengungkap jaringan lainnya. 
Menurut Data Posko Operasi Intan 2016 Polres Kotabaru, sejak 20 Februari sampai sekarang telah mengungkap kasus sebagai berikut :
1. Pelanggaran Tdk Memiliki KTP / Perda Kotabaru No. 11 tahun 2003 sebanyak 11 kasus dilakukan pembinaan.
2. Pelanggaran Tdk Memiliki KTP / Perda Kotabaru No. 11 tahun 2003 sebanyak 6 kasus diproses Tipiring.
3. Pelanggaran Miras / Pasal 2 Perda Kotabaru No. 06 tahun 2003 sebanyak 5 kasus diproses Tipring.
4. Pelanggaran Sajam sebanyak 2 kasus proses sidik.
5. Prostitusi / Perdagangan Wanita sebanyak 1 orang proses sidik. 

Senin, 22 Februari 2016

Tengkorak Manusia Di Kebun Sawit

Kotabaru,  20 Februari 2016
Pada hari Selasa tanggal 09 Februari 2016 Skj 16.00di Areal Kebun Sawit Blok J7 / 8 Desa Serongga Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru telah ditemukan Tengkorak Kepala Manusia.
Tengkorak ditemukan oleh Karyawan Sawit I Gede Siarna, selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kelumpang Hilir. Mendapatkan laporan tersebut, Polsek Kelumpang Hilir langsung mendatangi TKP dan menemukan tulang kerangka manusia dalam keadaan tidak lengkap. Polsek dibantu personil Reskrim Polres Kotabaru berhasil mengamankan barang bukti berupa : 
1. 1 ( satu ) buah tengkorak.
2. 1 ( satu ) potong tulang Belakang.
3. 1 ( satu ) potong tulang selangkang.
4. 1 ( satu ) potong tulang kaki,
5. 1 ( satu ) potong tulang Iga / Rusuk
6. 1 ( satu ) buah Headshet, 
7. 1 ( satu ) potong celana jeans warna hitam.
8. 1 ( satu ) potong Celana Dalam, 
9. 1 ( satu ) tumpuk baju.
10. 2 ( dua ) buah kantong bekas lem.
Pada hari Rabu tanggal 10 Februari 2016 sekira jam 11.00 Wita dilakukan olah TKP yang dipimpin langsung Kapolsek Kelumpang Hilir GM.Angga Satria Wibawa SIK. Hasil olah TKP menemukan :
1. 2 ( satu ) potong Tulang Iga / Rusuk.
2. 1 ( satu ) potong Baju Kaos Dalam / T Sheet.
3. 1 ( satu ) potong tulang Belikat.
4. 1 ( satu ) lembar potongan Jaket,
5. 1 ( satu ) potong tulang Paha
6. 1 ( satu ) potong tulang kaki.
Untuk sementara kasus masih dalam penanganan intensif oleh Polsek Kelumpang Hilir dengan dibantu Satuan Reskrim Polres Kotabaru.
Pada hari Selasa tanggal 15 Maret 2016 sekira jam 15.00 bertempat di Halaman Mapolres Kotabaru telah diadakan Realese Pers tentang hasil penyidikan kasus penemuan tengkorak. Pada acara Release tersebut dipimpin oleh Kasat Reskrim dengan dihadiri beberapa rekan dari Media di Kotabaru yang agendanya adanya sebagai berikut :
1. Menyampaikan tindakan - tindakan yang telah diambil Polres Kotabaru.
2. Membacakan hasil pemeriksaan Laboratorium Forensik. Hasilnya adalah korban merupakan orang ber Ras mongoloid. Yaitu dari Sumatera, Jawa dan Kalimantan. Korban Jenis Kelamin Laki-laki, umur antara 25 s/d 30 tahun dengan tinggi badan sekitar 161,4  cm.
3. Kasat Reskrim mengharapkan kepada media untuk membantu menginformasikan kepada masyarakat yang merasakan kehilangan anggota keluarga, kerabat, Saudara, tetangga yang kehilangan dengan ciri-ciri seperti dimaksud
Bantu ungkap ya ..................